Senin, 11 November 2013

Kekalahan Arsenal di old trafford


United-arsenal2_original_crop_north
Manchester United tengah berusaha naik di tabel klasemen perlahan demi perlahan pada pertandingan pada Minggu (10/11). Mereka tak dominan atau bermain cantik, tapi sangat sukses menyesakkan Arsenal dan meraih kemenangan 1-0 atas The Gunners di Old Trafford. Tim asuhan Arsene Wenger harus berjuang untuk mendapatkan hasil maksimal, meskipun mereka bermain baik tepat setelah turun minum.


Tuan rumah mengontrol dengan baik jalannya pertandingan dan sukses mencetak satu-satunya gol pada pertandingan itu melalui sundulan Robin van Persie usai menyambut sepak pojok. Wayne Rooney memberikan bantuan saat mengarahkan dengan baik, melalui ketinggian sempurna untuk mencapai sasaran. Van Persie tak terkawal dan menempatkan sundulan brilian ke pojok atas gawang

Ada sedikit momen menakutkan di menit ke-50 ketika Phil Jones dan Wojciech Szczesny bertabrakan saat terjadi duel udara, kepala mereka terbentur. Jones tampak baik-baik saja, sementara Szczesny sempat terkapar dan butuh waktu untuk kembali bangkit. Untungnya, ia mampu melanjutkan pertandingan, sementara Jones menerima kartu kuning.

Cederanya Nemanja Vidic memaksa David Moyes melakukan perubahan di babak kedua. Tak memiliki pemain belakang yang mumpuni di bangku cadangan, ia menurunkan Tom Cleverley untuk bermain di lini tengah dan memindahkan Jones ke lini belakang.
Arsenal menguasai jalannya pertandingan di awal babak kedua dibanding di babak pertama, mungkin karena perubahan yang dilakukan United memberikan mereka lebih banyak waktu dan ruang untuk mengontrol bola di lini tengah. Namun, mereka tak mampu mengubah penguasaan bola itu menjadi peluang yang berarti.
United masih mendapatkan kesempatan bagus, namun tembakan Rooney melebar di sisi gawang pada menit ke-60. Mereka kembali mendapatkan peluang melalui situasi set-piece pada menit ke-81, ketika Chris Smalling menyia-nyiakan bola hasil tendangan bebas Van Persie.
The Gunners terus berusaha memberikan tekanan ke daerah pertahanan United mendekati akhir pertandingan, namun mereka gagal untuk menguji David de Gea saat The Red Devils bertahan.
 

 Hasil ini membawa United naik ke posisi kelima klasemen sementara dengan raihan 20 poin, sementara Arsenal masih berada di puncak klasemen setelah tetap mengoleksi 25 poin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar